25 Jurusan Kuliah Paling Diminati Memiliki Masa Depan Cerah

25 Jurusan Kuliah Paling Diminati Memiliki Masa Depan Cerah
25 Jurusan Kuliah Paling Diminati Memiliki Masa Depan Cerah

Berbicara tentang jurusan kuliah paling diminati di Indonesia akan memberikan Anda gambaran dan mungkin menentukan jurusan apa yang akan diambil di masa depan. Pasalnya, memilih jurusan kuliah jadi salah satu hal yang dilematis bagi calon mahasiswa baru yang hendak masuk ke kampus.

Menentukan jurusan kuliah yang pas dengan diri sendiri bukanlah suatu hal yang mudah. Anda bisa mempersiapkan terlebih dahulu dengan memahami bakat yang dipunyai agar lebih mantap dalam menentukan jurusan. Bahkan, anda bisa mengikuti tes minat maka terlebih dahulu untuk lebih mengetahui di jurusan mana bakat yang dimiliki.

Selain dengan minat dan bakat, Anda juga bisa memperoleh referensi kampus terbaik mana saja yang paling diminati untuk berbagai jurusan. Oleh karena itu, pada artikel kali ini akan diberikan gambarannya jurusan kuliah paling diminati di Indonesia.

Jurusan Kuliah Paling Diminati Di Indonesia

Mengetahui tentang jurusan kuliah paling diminati di Indonesia tentu akan semakin memberikan Anda gambaran prospek ke depannya. Jika memang jurusan tersebut banyak peminat, berarti memang lulusannya dibutuhkan di dunia kerja. Berikut daftarnya:

1. Teknik Informatika

Di zaman digital seperti sekarang, jurusan teknik informatika menjadi salah satu yang paling banyak peminat. Alasannya, jurusan ini sejalan dengan perkembangan teknologi yang penting di masa sekarang. Saat kuliah, anda akan diberikan pelajaran tentang apa yang penting dalam teknologi misalnya software, dan jaringan.

Peranan teknologi memang tidak bisa dipisahkan lagi dari kehidupan manusia dari mulai aspek ekonomi, politik, dan sosial. Dengan kuliah di jurusan teknik informatika, akan membantu anda untuk bisa berkontribusi di bidang teknologi untuk memberikan manfaat bagi masyarakat.

2. Teknik Elektro

Jurusan kuliah paling diminati selanjutnya adalah teknik elektro dan di sini mahasiswa akan belajar tentang sifat-sifat listrik. Dengan peminat jurusan yang selalu tinggi, membuat teknik elektro dijadikan sebagai salah satu jurusan terbaik untuk mereka yang punya minat di sana.

Banyaknya peminat jurusan ini, juga sejalan dengan kelulusannya yang bisa mendominasi perusahaan-perusahaan besar di Indonesia. Cakupan jurusan teknik elektro ini juga luas, mulai dari sistem jaringan distribusi, sumber pembangkit listrik sampai pemanfaatan listrik untuk kehidupan sehari-hari.

3. Teknik Industri

Di samping teknik elektro, teknik industri juga menjadi jurusan kuliah paling diminati. Meskipun namanya teknik, akan tetapi jurusan ini bisa disebut juga tidak terlalu demikian karena belajar tentang manajemen. Ini merupakan jurusan turunan teknik mesin sehingga Anda juga akan belajar mengenai matematika serta fisika.

Jurusan teknik industri juga mempelajari perancangan, peningkatan, serta pemasangan sistem terintegrasi. Biasanya, teknik industri terbagi menjadi tiga bidang yaitu manajemen industri, sistem infrastruktur, serta sistem industri dan ekonomi.

4. Teknik Sipil

Di program studi teknik sipil, anda akan belajar mengenai proses perancangan, pembangunan, serta renovasi infrastruktur. Anda juga akan diajarkan tentang beragam struktur misalnya jembatan, gedung, bendungan sampai jalan.

Ketika anda belajar teknik sipil, juga akan menemukan dasar-dasar rancangan arsitektur. Anda juga akan mengetahui secara baik Bagaimana cara perancangan struktur bangunan supaya layak dan kuat juga efisien. Ilmu teknik sipil juga senantiasa berkembang sejalan dengan kebutuhan manusia.

Baca Juga :  Jadwal UTBK,SNMPTN,SBMPTN dan Jalur Raport

5. Kedokteran

Jurusan kuliah paling diminati selanjutnya adalah kedokteran dan tentu anda juga setuju bukan? Peminat program studi ini memang selalu meningkat di setiap tahun. Saat kuliah di dalamnya, anda akan belajar mengenai berbagai ilmu medis misalnya pengobatan penyakit, pemeliharaan kesehatan, dan sebagainya. Anda juga akan belajar tentang anatomi, fungsi, serta fisiologi pada tubuh manusia.

Untuk bisa masuk ke jurusan kedokteran, Anda harus ambil jurusan IPA saat SMA. Alasannya, anda harus sudah mempelajari dasar-dasarnya. Ini akan membuat Anda semakin mudah melanjutkan studi kedokteran di universitas.

6. Manajemen

Pada program studi manajemen, adalah jurusan kuliah paling diminati juga oleh calon mahasiswa. Di jurusan ini, anda akan belajar tentang bagaimana cara pengelolaan sebuah perusahaan atau organisasi.

Manajemen akan menjadi bidang bisnis dan ekonomi, dan jika anda fokus pada perencanaan, pengelolaan, dan pengaturan terhadap seluruh proses yang ada di perusahaan dalam usahanya mencapai tujuan.

7. Akuntansi

Jurusan kuliah paling diminati ini akan mempelajari serta mempraktekkan fungsi bisnis berdasarkan prinsip-prinsip akuntansi. Sejumlah hal yang akan diajarkan mulai dari akuntansi keuangan akuntansi manajerial, akuntansi biaya, akuntansi pajak serta pengendalian anggaran.

Ilmu akuntansi pada umumnya akan diterapkan pada berbagai instansi baik itu perusahaan profit maupun non profit serta pemerintahan. Akuntansi juga dapat menjadi salah satu bidang ilmu pengetahuan yang akan dibutuhkan setiap perusahaan. Tidak mengherankan jika peluang karirnya selalu terbuka.

8. Ilmu Komunikasi

Jurusan kuliah paling diminati selanjutnya yaitu ilmu komunikasi. Pada program studi ini meliputi public relation, jurnalistik, penyiaran dan berbagai hal lain yang masuk ke dalam ranah ilmu komunikasi.

Jurusan ini juga dapat menjadi salah satu yang difavoritkan bagi mereka yang gemar berbicara di depan umum. Program studi di dalamnya akan mengajarkan anda tentang bagaimana penyampaian pesan supaya efektif serta tepat sasaran.

9. Ilmu Hukum

Pada jurusan kuliah paling diminati ini anda akan belajar tentang banyak hal yang berkaitan dengan hukum dari mulai teori sampai prakteknya. Anda juga akan diajarkan tentang Bagaimana teori dan konsep hukum yang ada di perundang-undangan baik itu di dalam atau luar negeri.

Apalagi di Indonesia yang bisa di sebut negara hukum, tentunya untuk lowongan kerja pada jurusan paling diminati ini akan banyak yang dibutuhkan.

10. Hubungan Internasional

Hubungan internasional menjadi salah satu jurusan kuliah paling diminati dan menekankan aspek komunikasi, relasi dan interaksi dalam lingkup internasional. Jurusan ini juga termasuk salah satu yang paling difavoritkan mahasiswa baru.

Saat kuliah, anda akan diajarkan dan mengkaji mengenai teknik negosiasi dan diplomasi politik luar negeri, perdagangan luar negeri, hukum internasional, sampai dengan kerjasama internasional. Potensi kedepannya bisa saja menjadi seorang diplomat atau yang bertugas di kedutaan besar.

11. Jurusan Desain

Program studi yang paling diminati selanjutnya adalah jurusan desain, baik itu desain komunikasi visual, desain produk, sampai dengan desain interior. Kreativitas serta kemampuan mereka memakai Teknologi akan mampu menarik perusahaan.

Di samping itu, ada juga jurusan desain mode yang tidak kalah kreatif. Untuk Anda yang senang atau tertarik dengan industri fashion, jurusan desain ini patut dan cocok untuk dipilih.

Baca Juga :  Cara Membangun Personal Branding Ala Artis Indonesia

12. Jurusan Pendidikan

Jurusan pendidikan juga menjadi salah satu yang pasti banyak diminati di berbagai wilayah Indonesia. Alasannya, jurusan ini punya potensi karir yang relatif fleksibel. Di samping bisa menjadi seorang pengajar, menjadi fasilitator maupun trainer juga bisa dibangunkan saat anda belajar di jurusan pendidikan.

Pada jurusan pendidikan, Anda juga bisa memilih pendidikan khusus. Tentunya harus disesuaikan dengan minat Anda juga agar nyaman saat belajar.

13. Arsitektur

Arsitektur menjadi menjadi jurusan atau program studi yang diminati para anak muda jaman sekarang. Bagaimana tidak? kemampuan untuk menghitung dan menggambar sebuah rumah menjadi seni tersendiri bagi peminatnya.

Lulusan arsitek akan mengerti sebuah desain rumah minimalis sampai rumah yang unik, Tentunya didasari dengan ilmu pengukuran yang tepat agar ketika dibangun bisa lancar tanpa kendala apapun. Selain itu seorang arsitek juga memiliki gaji yang tinggi.

14. Kesehatan Masyarakat

Berikutnya jurusan kuliah yang paling diminati ada jurusan kesehatan masyarakat. Anda yang suka berolahraga atau menjaga kesehatan bisa mendalami jurusan ini. Dalam jurusan ini Anda akan diajarkan tentang penanganan perancangan, epidemiologi, dan agen kesehatan dan keselamatan kerja.

Tidak hanya bekerja di rumah sakit saja, Jurusan kesehatan masyarakat juga dibutuhkan di bidang manufaktur, migas dan lainya yang berhubungan dengan menjaga kesehatan serta keselamatan kerja pada karyawan di perusahaan tersebut.

15. Perawat / Nurse

Perawat atau nurse menjadi jurusan kuliah paling diminati oleh anak perempuan. Anda akan mendalami ilmu bagaimana memberikan asuhan atau menjaga orang yang sedang sakit ataupun sehat. Intinya adalah merawat dan mengedukasi pasien mengenai kesehatanya.

Profesi perawat akan bekerja sama dengan dokter, bidan dan tenaga kesehatan lain untuk berkolaborasi dalam mencapai kesehatan rakyat. Perawat bisa bekerja di rumah sakit, klinik ataupun kecantikan estetika.

16. Bidan

Jurusan kuliah yang diminati bagi perempuan selanjutnya adalah profesi kebidanan. Program studi kebidanan tidak hanya bekerja di suatu instansi kesehatan, namun Anda juga bisa membuka praktek melahirkan sendiri.

Dalam jurusan ini Anda akan diajarkan tentang menjaga, mengedukasi ibu hamil untuk perkembang biakan yang baik di dalam kandungan Ibu nya sampai nanti melahirkan. Setelah melahirkan pun bidan juga akan mengontrol sampai benar-benar ibunya pulih pasca melahirkan.

17. Psikologi

Jurusan yang takalah menarik dan menjadi favorit di Indonesia yaitu jurusan / program studi psikologi. Psikologi mengajarkan alur pemikiran manusia. Dari perilaku, mental serta pikiran yang ada dan dikehendaki orang lain.

Dari ilmu tersebut Anda akan menjadi pimpinan, HRD, rekruiter dan trainer. Sehingga progdi psikologi juga banyak diminati untuk orang yang ingin memperdalam ilmu psikis manusia.

18. Farmasi

Kalian mau bertugas di aspek kesehatan, namun tidak ingin sering berjumpa dengan penderita? Bidang Farmasi kayaknya sesuai nih untukmu. Mengapa? Sebab kelak alumnus Bidang Farmasi hendak bertugas di balik layar.

Dan bertugas untuk mengenali, meracik, sampai menganalisa obat- obatan yang sesuai dengan standar kelayakan kesehatan. Nah, sebab tugasnya itu, sehingga alumnus bidang ini hendak senantiasa diperlukan untuk sediakan konsumsi obat yang bisa melindungi kesehatan serta memulihkan orang sakit.

Baca Juga :  Sejarah Hari Lahir Pancasila dan Makna Lambangnya

19. Matematika

Matematika ? yak, jurusan paling diminati untuk orang yang suka berhitung dan ingin sukses di masa depan. Bidang Matematika ialah bidang yang bakal membuat mahasiswanya membongkar kasus lewat permodelan metode bersama hitungan matematika, alhasil bisa ditemui jalan keluarnya.

Yaps, seperti di SD, SMP, serta SMA bidang ini tidak jauh dari hitung- menghitung. Apalagi, mata kuliah yang dipelajari juga bakal membuat kamu senantiasa berjumpa dengan angka serta data, semacam Geometri, Kalkulus, Aljabar, Matematika finansial, serta lainnya.

20. Statistika

Jurusan statistika juga menjadi jurusan kuliah yang prospek sampai masa depan di Indonesia. Pasalnya jurusan kuliah atau profesi ini banyak dibutuhkan. Lulusan statistika diharapkan mampu mengelola, mengumpulkan, mengolah, menginterpretasikan, menganalisis, sampai menyajikan data pada perusahaan.

21. Sastra Inggris

Jurusan sangat dicari dan banyak peminat selanjutnya terdapat bidang Kesusastraan Inggris. Menimbang dikala ini sudah merambah masa globalisasi. Hal ini membuat memiliki kemampuan berbicara global amatlah penting.

Bila kamu telah ahli berbicara inggris, kamu sudah memiliki modal yang bagus buat masuk ke dunia kerja. Sebab, disaat ini kebanyakan industri meminta pelamarnya minimun dapat berbicara inggris. Tidak hanya dapat bertugas dengan gampang di industri, kamu pula dapat membuka pelayanan bimbingan bahasa inggris sendiri.

22. Broadcasting / Penyiaran

Jurusan sangat dicari di tahun ini yang terakhir ialah terdapat bidang pemancaran. Bidang ini ialah salah satu bidang yang mempunyai peluang karir yang amat jelas. Mulai dari editor, reporter, pembawa acara, penulis skenario, produser serta pekerjaan bergengsi yang lain.

Sebab negeri yang serba digital ini menginginkan lebih banyak alumnus penyiaran yang mampu membuat serta membetulkan audio ataupun film, menulis skenario serta kebutuhan penyiaran yang lain.

Kemudian 3 selanjutnya yaitu ada jurusan:

  • Bioteknologi
  • Ilmu Gizi
  • Pertanian

Tips Sebelum Memilih Jurusan Kuliah

Sudah tau bukan jurusan kuliah paling diminati dan prospek untuk masa depan yang cerah ? nah untuk selanjutnya kami akan share tips sebelum memilih jurusan kuliah agar prose pembelajaran nyaman dan bisa lulus dengan nilai tertinggi.

1. Sesuaikan Minat dan Bakat

Pastinya sebelum memilih jurusan Anda harus mengenali terlebih dahulu minat dan bakat yang ada dalam diri Anda. Contoh jika Anda senang Teknologi yang berhubungan dan software, jaringan dan gaming maka carilah jurusan game atau Teknik Informatika.

2. Konsultasikan Jurusan Yang Anda Pilih

Setelah Anda menentukan minat jurusan yang ingin dipilih maka jangan lupa untuk konsultasikan dengan orang tua atau teman serta kakak tingkat yang mengambil jurusan perkuliahan yang sama. Cari tahu pengalaman belajar program studi yang Anda minati agar mengetahui kedepannya seperti apa.

3. Perhatikan Biaya Kebutuhan Kuliah

Pertimbangkan juga biaya kebutuhan kuliah seperti uang semester, buku dan kebutuhan hidup jika Anda kos. Memperhatikan biaya kebutuhan kuliah juga sangat penting mengingat proses belajar mengajar di perkuliahaan sangat berbeda di masa sekolah akan lebih meningkat kebutuhannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

14 + 14 =